Daya Jelajah Hyundai Ioniq 6 Lebih Jauh dari Ioniq 5

Penampilan perdana Hyundai Ioniq 6. (Hyundai)

JAKARTA, AVOLTA – Hyundai telah merilis informasi mengenai jarak tempuh yang bisa dicapai oleh Ioniq 6. Sedan listrik ini dalam kondisi baterai terisi penuh sampai kosong dapat berjalan hingga 581 Km.

Hasil tersebut seperti dikutip dari pernyataan resmi Hyundai, berdasarkan hitungan dari Badan Perlindungan Lingkungan Amerika Serikat atau Environmental Protection Agency (EPA).

Tentunya, kemampuan jarak tempuh tersebut jauh lebih baik 100 Km jika dibandingkan dengan Ioniq 5. Varian yang dapat menyentuh angka itu, yakni Ioniq 6 SE Long Range RWD.

Varian tersebut dilengkapi dengan baterai berkekuatan 77,4 kWh dan motor tunggal. Sementara tipe SE Long Range AWD berdasarkan perhitungan EPA bisa mencapai 509 Km.

Sementara varian lain, yakni SEL RWD dan Limited RWD diklaim hanya mampu berjalan hingga 491 Km. Alasannya, karena keduanya menggunakan ban berukuran lebih besar, yakni 20 inci.

Begitu juga dengan varian lain, SEL AWD dan Limited AWD. Jarak tempuh kedua varian itu diklaim mencapai 435 Km karena penggunaan berukuran besar, 20 inci, dan sistem penggerak empat roda permanen.

Perlu diketahui, Ioniq 6 ini baru dijual di sejumlah negara termasuk Eropa. Bahkan di benua biru itu terjual 2.500 unit dalam waktu kurang dari 24 jam. Khusus pasar Amerika masih dalam tahap pengenalan dan segera di rilis.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )