Ford Produksi 500 Ribu Unit Pikap Listrik per Tahun

NEW YORK, AVOLTA – Ford tengah membangun pabrik baru untuk merakit kendaraan listrik, di Tennessee Barat atau BlueOval City. Fasilitas ini, akan dikhususkan untuk membuat truk pikap listrik, seperti F-Series generasi terbaru, yang disebut Project T3 dan juga pengembangan baterai.

Disitat Reuters, Selasa (28/3/2023), pabrikan asal Amerika Seriakt ini menargetkan untuk produksi sebanyak 500 ribu unit truk listrik per tahun.

Sementara itu, pabrik Stanton di Memphis yang juga bagian dari rencana Ford untuk memiliki kapasitas produksi kendaraan listrik global, sebesar 2 juta unit per tahun pada akhir 2026.

Ford mengatakan, BlueOval City akan memiliki jejak perakitan umum yang 30% lebih kecil dari pabrik perakitan tradisional, dengan kapasitas produksi yang lebih tinggi.

Pikap listrik Ford yang disebut Project T3 juga akan dikembangkan dengan arsitektur khusus untuk truk listrik baru, yang disebut internal TE1.

Selain itu, platform anyar ini, juga disebut akan digunakan untuk SUV listrik baru pada 2026, yang dapat melengkapi atau menggantikan Ford Expedition dan Lincoln Navigator saat ini.

Sebagai informasi, fasilitas ini juga akan digunakan untuk membangun baterai, dengan kapasitas lebih dari 40 gigawatt hours, di mana jumlah tersebut cukup untuk pasokan hingga setengah juta kendaraan listrik per tahun.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )