Honda Genio Baru Resmi Diperkenalkan, Harga Rp 18 Jutaan

New Honda Genio (AHM)

JAKARTA, AVOLTA – PT Astra Honda Motor (AHM) resmi memperkenalkan model baru dari salah satu skuter matik (skutik) andalannya, new Honda Genio. Skutik dari pabrikan berlambang sayap mengepak ini, mendapatkan ubahan desain yang semakin memperkuat karakter dan fitur terbaru yang membuatnya tampil semakin bergaya.

Misalnya, ubahan desain cover fender depan, menghadirkan bentuk tiga dimensi yang dilengkapi garis berkarakter. Lampunya menggunakan LED, dipadu lampu belakang stylish, serta lampu sein terpisah di bagian cover bodi.

Panelmeter digital menyajikan berbagai informasi termasuk penunjuk kecepatan, odometer, bahan bakar, dan indikator ECO sebagai panduan berkendara efisien.

President Director AHM, Keiichi Yasuda mengatakan new Honda Genio merupakan jawaban bagi yang menginginkan skutik yang cocok digunakan keseharian, kaya akan fitur fungsional, namun tetap dapat merepresentasikan gaya hidup mereka yang ingin tampil lebih bergaya.

“New Honda Genio memberikan keseimbangan antar desain yang compact dengan performa lincah, didukung fitur komplit yang fungsional untuk kebutuhan beraktivitas sehari-hari. Dengan perubahan desain terbaru yang semakin ikonik sesuai perkembangan tren masa kini khususnya di kalangan anak muda,” ujar Yasuda, di sela-sela peluncuran secara virtual, Senin (14/3/2022).

New Honda Genio mempertahankan mesin handal 110cc SOHC eSP (enhanced Smart Power) dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI yang lebih irit bahan bakar. Tenaga maksimal mesin ini mencapai 6,6 kW pada 7.500 rpm, dan torsi puncak di 9,3 Nm pada 5.500 rpm.

New Honda Genio (AHM)

Harga

Faktor keamanan ditunjang dengan fitur secure key shutter, dilengkapi tombol pembuka jok yang praktis. Parking Brake lock, sistem pengereman combi brake, dan side stand switch menjadi fitur standar New Honda Genio yang memastikan keamanan penggunanya.

Sementara itu, faktor keamanan sudah dilengkapi dengan fitur secure key shutter, dilengkapi tombol pembuka jok yang praktis. Parking Brake lock, sistem pengereman combi brake, dan side stand switch menjadi fitur standar.

New Honda Genio dipasarkan dengan dua tipe, yaitu CBS dan CBS-ISS dengan total enam pilihan warna. Harganya, tipe CBS yang dipasarkan Rp18.050.000, dengan tiga warna, yakni Radiant Red Black, Radiant Brown Black, serta Radiant Black.

Sementara itu, tipe CBS-ISS yang dipasarkan dengan harga Rp18.650.000, dengan tiga pilihan warna, yakni Fabulous Matte Black, Fabulous Matte Brown, dan Fabulous Matte Blue. Kedua harga tersebut, berstatus on the road (OTR) Jakarta.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )