Toyota Gandeng Nvidia Kembangkan Teknologi Otonom

NVDIA dan Toyota kerjasama kembangkan teknologi otonom masa depan. (Nvidia)

JAKARTA, AVOLTA – Toyota dan Nvidia resmi mengumumkan rencana kerja sama untuk mengintegrasikan platform Drive AGX Orin, dan sistem operasi DriveOS ke dalam kendaraan generasi berikutnya.

Pengumuman tersebut, disampaikan langsung oleh CEO Nvidia, Jensen Huang, di gelaran CES 2025. Pihaknya menuturkan, akan menyuplai komponen semikonduktor untuk dimanfaatkan dalam pengembangan teknologi otonom masa depan di raksasa otomotif asal Jepang itu.
“Saya sangat, sangat senang mengumumkan bahwa hari ini Toyota dan Nvidia akan bermitra bersama untuk menciptakan generasi berikutnya dari kendaraan otonomos,” jelas Jensen Huang.
Selain dari segi perangkat keras, Nvidia juga direncanakan untuk membantu dari segi perangkat lunak untuk pengembangan mobil tanpa supir Toyota.
Teknologi otonom, disebutkan oleh Jensen Huang memang akan menjadi pasar robotika bernilai triliunan dollar untuk pertama kalinya. Tak heran, jika banyak pabrikan terutama kendaraan yang terus mengembangkan perangkat canggih ini.
Bersamaan dengan pengumuman kerja sama ini, Nvidia juga  meluncurkan teknologi AI terbaru bernama “Cosmos.” Teknologi ini dirancang untuk melatih kendaraan dan robot dalam memahami dunia fisik menggunakan simulasi yang realistis.

CATEGORIES
TAGS