Toyota Pastikan Tambah Mobil Hybrid Baru Tahun Ini

Toyota Corolla Cross Hybrid GR di IIMS 2023. (Toyota)

JAKARTA, AVOLTA – PT Toyota Astra Motor (TAM) pastikan bakal menambah kendaraan elektrifikasi baru lagi pada tahun ini diduga berteknologi hybrid. Meskipun begitu, untuk model apa yang akan dihadirkan raksasa otomotif asal Jepang ini, masih belum terungkap dengan jelas.

“Kita pasti akan ada lagi produk-produk elektrifikasi yang baru tahun ini,” tegas Wakil Presiden Direktur PT TAM, Henry Tanoto, saat ditemui di Jakarta Selatan, Rabu malam (29/3/2023).

Peluncuran mobil elektrifikasi baru Toyota ini, merupakan wujud komitmen dari jenama Negeri Matahari Terbit itu terhadap pengembangan kendaraan listrik di Tanah Air. Bahkan, hal tersebut sudah dibuktikan dengan peluncuran banyak model ramah lingkungan di pasar nasional.

Jika dirinci, Toyota sudah merilis Camry Hybrid, Corolla Altis Hybrid, C-HR Hybrid, BZ4X, Innova Zenix Hybrid, hingga yang terbaru Corolla Cross GR Sport Hybrid di Indonesia. Deretan model listrik tersebut, tidak akan berhenti, dan akan terus ditambah sepanjang tahun ini.

“Jadi rasanya tahun ini pasti akan ada lagi,” tukas Henry.

Sementara itu, berbicara performa penjualan Toyota pada tahun ini, tepatnya pada Januari hingga Februari 2023, jenama berlambang tiga oval ini telah berhasil menjual kurang lebih 56 ribu unit, dengan market share sebesar 31,1%.

Dari hasil penjualan selama dua bulan pertama 2023, model di segmen MPV masih mendominasi dengan porsi sekitar 56%.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus (0 )