Hyundai Akhirnya Punya Ultra Fast Charging di Indonesia

Foto: Luthfi Anshori/detikOto. Hyundai resmikan fasilitas ultra fast charging di Plaza Indonesia

JAKARTA, AVOLTA – PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) terus melengkapi infrastruktur kendaraan listriknya di Indonesia. Kali ini, pabrikan asal Korea Selatan tersebut memiliki stasiun pengisian baterai yang diklaim menjadi yang tercepat di Tanah Air.

Fasilitas ini mampu mengisi baterai mobil listrik hyundai dari 0 sampai 80% hanya 18 menit. Stasiun pengisian kendaraan listrik (SPKLU) super cepat ini, berlokasi di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat.

Chief Operating Officer (COO) HMID Makmur mengatakan, pengisian baterai super cepat ini baru berlokasi di Plaza Indonesia. Namun, menyusul lokasi-lokasi lain juga bakal dibangun fasilitas isi baterai super cepat tersebut.

“Ini baru satu tempat dari sekian banyak yang sudah ada dalam rencana kita. Jadi, nanti ada ultra fast charging lainnya,” ujar Makmur, saat peresmian pengisian baterai super cepat ini.

Ultra fast charging Hyundai ini memiliki kapasitas yang sangat besar, hingga 240 kW.. Jauh lebih besar dari wall charger di rumahan yang hanya berdaya sekitar 7,2 kW, juga lebih besar dari ultra fast charging milik PLN yang memiliki kapasitas sekitar 200 kW.

Bagi konsumen yang ingin menggunakan faslitas ini, bisa terlebih dahulu download aplikasi MyHyundai. Kemudian, masukan nozzle ke port charger kendaraan, dan pilih konektor yang ada di display ultra fast charging dan scan barcode, kemudian klik start charging.

“Masih free (biaya pengecasan baterai ultra fast charging). Sampai kapan? Belum tahu, nanti akan kita evaluasi,” tukas Makmur.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )