PLN Kejar Target Rasio 1 SPKLU untuk 17 Mobil Listrik 2025

Pemerintah Tambah 10 SPKLU di Indonesia Timur (Dok PLN)

JAKARTA, AVOLTA – PT PLN Persero tengah mengejar target rasio jumlah Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) dan mobil listrik hingga 1 banding 17 pada 2025. Saat ini, dikatakan rasionya masih 1:24.

“Diharapkan di 2025 kita bisa mengejar penyediaan (SPKLU) menjadi satu banding 17 sampai satu banding 20,” kata Executive Vice President Divisi Pengembangan Produk Niaga PLN Ririn Rachmawardini, disitat dari Antara.

Lanjut Ririn, perusahaan juga akan mengambil praktik dasar dari Eropa untuk penyediaan SPKLU, yang mencapai satu banding 17 sampai 1:20.

Berbicara target SPKLU sendiri, Ririn mengatakan pihaknya akan berusaha memiliki 3.000 SPKLU hingga akhir 2024. Saat ini, jumlah SPKLU yang tersedia, adalah sebanyak 2.667 unit.

Sementara itu, untuk tahun depan PLN target memasang 1.100 SPKLU baru. Tak hanya itu, perseroan juga bakal mengajak sejumlah mitra untuk ikut menambah jumlah stasiun pengisian kendaraan listrik, sehingga jumlahnya akan semakin banyak.

Peningkatan jumlah SPKLU dikatakan buat mengatasi kekhawatiran terbesar masyarakat soal adopsi kendaraan listrik, yakni kehabisan daya baterai di tengah jalan.

CATEGORIES
TAGS