Vario 160 Ikut Jadi Tunggangan Marquez di MotoGP Mandalika

Honda Vario 160 livery Repsol Honda Team (Ist)

MANDALIKA, AVOLTA – Skuter matik (skutik) terbaru PT Astra Honda Motor (AHM), Honda Vario 160 jadi tunggangan Marc Marquez dan Pol Espargaro di paddock MotoGP Mandalika.

Motor ini punya tampilan spesial, berbalut livery Repsol Honda Team (RHT), dengan menggunakan nomor 93 dan 44, sesuai dengan nomor pembalap dari pabrikan berlambang sayap mengepak ini.

Tersedia empat unit all new Honda Vario 160 akan mendukung mobilisasi para pembalap Honda, serta kru paddock selama di Pertamina Mandalika International Street Circuit. Model ini, diproduksi khusus untuk digunakan saat tim RHT melakukan tes pramusim (11-13/2/2022) dan putaran MotoGP seri Mandalika (19-20/3/2022).

“Kami memilih skutik premium sporti all new Honda Vario 160 dengan desain khusus RHT sebagai wujud semangat menampilkan performa optimal para pembalap Honda,” ujar Marketing Director AHM, Thomas Wijaya.

Selain all new Honda Vario 160 dengan livery Repsol Honda, AHM juga menghadirkan Honda ADV150 sebagai skutik resmi seluruh kegiatan operasional balapan MotoGP dan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) di sirkuit Pertamina Mandalika International Circuit pada 19 sampai 20 Maret 2022.

Sebanyak 72 Honda ADV150 yang diproduksi AHM akan digunakan untuk mobilisasi seluruh pebalap internasional, tim, maupun penyelenggara ajang balap di sirkuit kebanggaan Indonesia ini.

All New Honda Vario 160 berbalut livery Repsol Honda (ist)

Sebagai informasi, all new Honda Vario 160 ini sendiri baru saja diluncurkan beberapa waktu lalu, tepatnya pada 2 Februari 2022. Skutik ini, hadir dengan desain yang lebih sporty, dengan tampilan layaknya sebuah skutik besar, dengan teknologi dan fitur yang mampu menunjang gaya hidup pengendaranya.

Menggunakan mesin yang sama dengan Honda PCX, berkapasitas 160 cc dengan 4 katup eSP+, berpendingin cairan, yang mampu mengurangi gesekan. Dengan spesifikasi tersebut, motor ini menghasilkan tenaga maksimal hingga 11,3 kW pada 8.500 rpm dengan torsi puncak 13,8 Nm pada 7.000 rpm.

Didukung ukuran ban tubeless yang lebih lebar, dengan ukuran depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14 ditambah kombinasi pelek berwarna burnt titanium pada tipe ABS memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara serta tampilan yang semakin berkelas.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )