Tesla Cybertruck Jadi Genset Saat Bencana Tornado AS

JAKARTA, AVOLTA – Bencana Tornado yang terjadi di Houston, Texas, Amerika Serikat, baru-baru ini menyebabkan kerusakan, dan gangguan listrik di wilayah tersebut.

Kemudian, sebuah Tesla Cybertruck diputuskan untuk dijadikan sumber listrik di stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU), sehingga pemilik kendaraan konvensional bisa mengisi bensin.

Disitat dari Autoevolution, truk listrik bertampang futuristis ini terlihat digunakan untuk menyalakan pompa bensin, setelah badai petir yang menyebabkan 1 juta penduduk di wilayah tersebut tidak bisa mengakses listrik.

Di antara semua rumah, toko, dan perusahaan yang tidak memiliki listrik, pom bensin tersebut masih dapat beroperasi. Hal itu berkat Cybertruck, yang menjadi genset yang terhubung ke dinding listrik di fasilitas tersebut.

Tesla Cybertruck, memang dilengkapi dengan fitur power share, yang dapat memasok daya hingga 20 ampere (a) saat bepergian melalui dua stop kontak 120 volt (v) dan hingga 40 a dari stopkontak 240 v.

Ketiganya terletak di bak ruang kargo dan dapat menyediakan hingga 9,6 kW.

Truk bertenaga baterai ini, juga dapat menawarkan daya cadangan untuk rumah tangga dengan daya 11,5 kWh hingga 11,5 kW hingga 3 hari jika konsumsi energi tidak melebihi 30 kWh per hari.

CATEGORIES
TAGS