Toyota Gulirkan Lagi Wacana Pembatasan Usia Kendaraan

Ilustrasi mobil lawas (ist)

JAKARTA, AVOLTA – Wacana mengenai pembatasan usia kendaraan di jalan raya sudah muncul sejak beberapa tahun lalu. Tujuannya, yaitu untuk menekan emisi gas buang dan lebih mengutamakan keamanan dan keselamatan bagi masyarakat.

Akan tetapi, realisasinya sampai detik ini belum terlihat. Semuanya hanya menjadi omongan hangat saat itu, dan terlupakan lagi.

Bicara mengenai pembatasan usia pakai kendaraan di jalan, Project General Manager Toyota Daihatsu Engineering & Manufacturing (TDEM) Indra Chandra mengatakan bahwa apabila ada aturan seperti itu, tentu sangat didukung penuh.

“Mungkin sama-sama dengan pemangku kepentingan lain sehingga bisa berjalan dengan baik,” ungkap Indra belum lama ini di Jakarta.

Menurut Indra, sekarang ini di Indonesia belum ada policy end of life vehicle. Jadi lihat di jalan mobil seumur apapun masih bisa berjalan. “Dan kita tahu itu tidak layak dalam tanda kutip apalagi terkait safety dan emisi,” kata Indra lagi.

Dalam menerapkan kebijakan itu, kata Indra tidak bisa sembarangan. Pemerintah harus tetap mendukung agar masyarakat juga tidak merasa rugi. Contoh kecil memberikan insentif kepada pemilik kendaraan, dan lain sebagainya.

“Tapi menawarkan itu bukan hanya membatasi tapi mekanisme di banyak negara, diberikan insentif ketika orang ingin melakukan pembaharuan,” tutur Indra.

CATEGORIES
TAGS