Ganti Nomenklatur, Chery Omoda 5 Jadi C5

JAKARTA, AVOLTA – PT Chery Sales Indonesia (CSI) resmi memperkenalkan Chery C5, sebagai model penyegaran sekaligus pengganti Omoda 5 di pasar Tanah Air. SUV Crossover ini, kini tampil lebih sporty, berkelas, dan siap bersaing dengan para kompetitornya di segmen yang makin ramai.

Dengan filosofi desain The Futuristic Reborn, C5 mengalami perubahan signifikan di eksterior, termasuk gril frameless bermotif diamond, lampu LED berbentuk panah, dan bumper X-shaped dengan sentuhan warna bodi baru.

Tidak hanya tampilannya yang berubah, ruang kabin Chery C5 juga dirancang ulang untuk menghadirkan kenyamanan premium. Material faux leather membalut jok, sementara dasbor menampilkan dua layar HD berukuran 10,25 inci yang menjadi pusat kendali utama.

Dalam keterangan resmi, di sektor performa, Chery C5 kini mengandalkan mesin 1.5L TCI yang dipadukan dengan transmisi baru 6-speed Dual-Clutch Transmission (DCT). Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 145 hp dan torsi 230 Nm, memberikan akselerasi yang lebih responsif.

Ditambah lagi dengan fitur Automatic Engine Shut-Off untuk efisiensi bahan bakar, serta pilihan mode berkendara Eco, Normal, dan Sport yang fleksibel untuk berbagai kondisi jalan.

Rasa berkendara yang stabil juga menjadi prioritas, berkat platform T1X yang kokoh dan sistem suspensi MacPherson di depan serta Multi-link di belakang yang telah disempurnakan. Hal ini memastikan kenyamanan dan pengendalian tetap optimal, bahkan dalam kondisi berkendara yang dinamis.

Fitur keselamatan aktif juga menjadi sorotan. Chery C5 terbaru dilengkapi teknologi canggih seperti Traffic Jam Assist (TJA) dan Intelligent Avoidance System (IES), yang membantu menjaga jarak aman serta memudahkan saat bermanuver di tengah kepadatan lalu lintas.

Chery C5 ditawarkan dalam dua varian, yakni C5-Z dan C5-RZ, dengan lima pilihan warna yang mencolok seperti Red Ruby dan kombinasi Dual Tone.

CATEGORIES
TAGS