Subaru Pamer Mobil Listrik Kencang di Tokyo Auto Salon 2022

Subaru WRX STI Performance Concept bakal mejeng di Tokyo Auto Salon 2022. (Subaru)

JAKARTA, AVOLTA – Tokyo Auto Salon (TAS) dikabarkan akan digelar pada 14 Januari 2022. Dalam pameran modifikasi terpenting di dunia ini, Subaru turut serta dan akan memamerkan sejumlah mobil konsep, termasuk bermesin listrik.

Mobil listrik konsep berperforma tinggi itu, yakni STI E-RA “untuk era karbon-netral,”. Mobil ini tidak memiliki mesin pembakaran internal dan menggunakan powertrain listrik murni.

Mobil konsep tersebut menandai peluncuran proyek internal perusahaan untuk mengembangkan EV berperforma tinggi, yang pada akhirnya akan membuahkan hasil.

Gambar mobil listrik konsep Subaru (motor1.com)

Subaru STI E-RA ini terlihat berbeda dengan WRX baru, bukan hanya karena tidak memiliki gril konvensional dan hood scoop, tapi dari sisi warna juga dibuat beda, dengan mengusung tema merah.

Sementara beralih ke bagian depan, lampunya sudah mengusung DRL LED berbentuk C, sementara kap mesin memiliki sepasang ventilasi.

Selanjutnya, terdapat juga logo STI dengan kelir merah untuk menonjolkan karakter sporty dari konsep tersebut.

CATEGORIES
TAGS

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus (0 )