Gercep, Tesla Langsung Bikin Supercharger di Malaysia

JAKARTA, AVOLTA – Tesla resmi melakukan investasi di Malaysia, setelah CEO Tesla Inc Elon Musk bertemu dengan Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim. Pertemuan tersebut dilakukan pada pertengahan Juli 2023 dan selang beberapa hari pabrikan mobil listrik asal Amerika Serikat (AS) itu langsung mendirikan supercharger.

Melansir laman Paultan,org, Jumat (21/7/2023) fasilitas pengisian daya mobil listrik Tesla super cepat itu langsung dibangun di sejumlah wilayah di Malaysia. Salah satunya, yaitu di area parkir bawah tanah mal Pavilion Kuala Lumpur sebanyak delapan unit.

Spesifikasi supercharger itu menggunakan unit V3 yang masing-masing mengeluarkan daya hingga 250 kW untuk pengisian cepat DC sehingga mobil listrik Tesla bisa dicas dengan waktu yang cukup singkat, kurang dari satu jam.

Selain di lokasi itu, stasiun pengisian daya mobil listrik super cepat Tesla juga akan dipasang di sejumlah daerah seperti, lima di antaranya berada di Lembang Klang, Dengkil, Petaling Jaya di Selangor dan Bukit Jalil.

Lokasi lainnya akan tersedia di Ipoh dan Perai di Penang, serta wilayah Selatan bakal memiliki dua lokasi, yaitu Negeri Sembilan dan Iskandar Puteri, Johor.

Tahap awal, Tesla akan menjual Model Y di Malaysia pada 20 Juli 2023 dan sudah membuka keran pemesanan untuk konsumen.

CATEGORIES
TAGS