TMMIN Mulai Ekspor Yaris Cross Hybrid dari Karawang

Target 22 Ribu, Toyota Mulai Ekspor Yaris Cross ke 25 Negara (TMMIN)
JAKARTA, AVOLTA – PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) mulai melakukan produksi sekaligus berjalannya ekspor all new Toyota Yaris Cross. Dengan begitu, model ini menjadi mobil hybrid kedua buatan Tanah Air yang beredar di pasar global.
All new Toyota Yaris Cross ini rencananya bakal dikapalkan ke 25 negara, yang menyasar pasar Amerika Latin dan Asia. Seremoni pelepasan ekspor perdana dari all new Toyota Yaris Cross ini, dilakukan di fasilitas pabrik TMMIN di Karawang, Jawa Barat, Selasa (13/6/2023).
“Indonesia menjadi negara pertama yang memproduksi Yaris Cross. Hal ini menjadi indikasi bahwa Toyota Indonesia semakin berorientasi ekspor, sekaligus menegaskan bahwa produk buatan dalam negeri semakin kompetitif di pasar global,” ujar CEO Asia Region at Toyota Motor Corporation Hao Quoc Tien.
Ekspor all new Toyota Yaris Cross ini sendiri, berlaku untuk semua model, yaitu bensin dan juga hybrid. Selain itu, untuk kandungan lokal dari all new Toyota Yaris Cross sendiri sudah mencapai 80 persen. Untuk baterai listrik all new Yaris Cross juga dirakit lokal oleh Toyota Indonesia di pabrik Karawang 2, dan mesin diproduksi di pabrik Karawang 3.

Bob Azam, Wakil Presiden Direktur PT TMMIN, mengatakan, produksi lokal Yaris Cross, termasuk baterai dan mesin, menjadi bentuk kontribusi Toyota untuk terus meningkatkan kedalaman industri dalam negeri, khususnya dalam meningkatkan jumlah rantai pasok lokal yang terlibat.
“Hal ini bukanlah pencapaian yang mudah, namun kami yakin bahwa pengembangan dan penguatan industri otomotif nasional lah yang dapat menjawab berbagai tantangan serta menajamkan posisi dan potensi Indonesia dalam persaingan kendaraan elektrifikasi global,” tegas Bob Azam, di kesempatan yang sama.
Sebagai informasi, sebagai basis ekspor, Toyota Indonesia pada 2023 menargetkan ekspor all new Toyota Yaris Cross versi bensin dan HEV sebanyak lebih dari 22.000 unit. Diharapkan, ekspor Yaris Cross akan terus meningkat dari tahun ke tahun dengan target sekitar 40.000 unit pada 2025.
