Honda Siapkan Motor Listrik Setara Moge 750cc

Honda Kembangkan Motor Listrik setara Moge 750cc, Meluncur 2025 (Motor1)
TOKYO, AVOLTA – Honda berencana untuk mengembangkan motor listrik performa tinggi, setara motor gede (moge) bermesin konvensional dengan kapasitas 500 hingga 750 cc.
Shinji Aoyama, Senior managing Executive Officer Honda Motor Co, rencana terkait pengembangan motor listrik setara moge 750cc dari Honda ini tengah digodok proposalnya. Bahkan, model tersebut ditargetkan benar-benar bisa diproduksi massal.
“Berbicara mengenai rencana Honda mengenai motor listrik bertenaga besar, Aoyama mengatakan bahwa Honda sudah mengembangkan motor listrik yang kemampuannya setara dengan moge 500 cc dan 750 cc. Kemungkinan motor listrik itu akan dikenalkan pada 2025,” tulis Young Machine, dikutip Selasa (8/5/2023).
Sementara itu, Hindustan Times melaporkan, rencana pabrikan sayap mengepak ini untuk membuat motor listrik layaknya sebuah moge merupakan sebuah lompatan besar. Pasalnya, roda dua listrik yang saat ini beredar di pasaran, hanyalah motor-motor kecil, seperti skuter matik (skutik).
Sejatinya, rencana Honda untuk mengembangkan motor listrik setara moge 500cc hingga 750cc sekaligus mengkonfirmasi strategi produk baru Honda di segmen kendaraan listrik. Sebelumnya, jenama asal Jepang ini memang sudah membuat pengumuman akan membuat 10 motor listrik hingga 2025.
Motor-motor listrik itu merupakan kombinasi dari skutik, moped, sepeda listrik, dan motor besar atau yang disebut Honda sebagai Fun EV.
