Berpotensi Terbakar, Mobil Listrik Chevrolet Bolt EV Kena Recall

DETROIT, AVOLTA – Penarikan kembali untuk diperbaiki alias recall dilakukan oleh General Motors (GM) untuk 140 ribu unit mobil listrik Chevrolet Bolt EV di Amerika Serikat dan Kanada. Kampanye perbaikan ini, menyusul insiden potensi karpet terbakar setelah kendaraan terlibat kecelakaan.

Diberitakan Reuters, Kamis (22/12/20220 api muncul ketika gas buang pretensioner sabuk pengaman bergesekan dengan karpet. Kondisi tersebut, kemudian dikatakan dapat menimbulkan percikan api.

Perusahaan asal Negeri Paman Sam ini juga mengatakan, kasus berpotensinya karpet terbakar ini merupakan kejadian yang cukup langka.

Recall ini sendiri meliputi Chevrolet Bolt EV model 2017 hingga 2023 (diproduksi 2022). Penarikan ini harus dilakukan, karena sudah ada korban mobil listrik.

Terkait recall karpet terbakar ini, GM akan melakukan penggantian komponen yang rusak dari unit Chevrolet Bolt tanpa mengenakan biaya alias gratis.

Sementara itu, dengan adanya recall akibat karpet yang berpotensi terbakar ini, menambah panjang daftar kasus penarikan mobil listrik Chevrolet Bolt EV.

Sebelumnya, pada Juli 2022, GM juga melakukan perbaikan sekitar 73 ribu unit mobil listrik Chevrolet Bolt model 2017-2019 karena ada cacat produksi di bagian modul baterai yang menyebabkan baterai tidak bisa diisi ulang.

CATEGORIES
TAGS