Sistem Panggilan Darurat Bermasalah, Tesla Recall Model Y dan 3
JAKARTA, AVOLTA – Belakangan ini mobil listrik besutan Tesla banyak ditemukan masalah. Kali ini Badan lalu lintas jalan Jerman telah menarik kembali Tesla Model Y dan Model 3, karena terjadi kerusakan pada sistem panggilan darurat otomatis.
Alhasil, 59.000 unit dari kedua model tersebut harus direcall alias ditarik untuk dilakukan perbaikan. Demikian dilansir laman Reuters, Rabu (6/7/2022).
Pengawas Badan Lalu Lintas Jerman mengatakan, tertanggal 29 Juni bahwa cacat perangkat lunak menyebabkan kerusakan eCall, yang dirancang untuk secara otomatis menghubungi responden darurat jika terjadi kecelakaan serius.
Meski begitu, pihak berwenang belum menginformasikan berapa banyak model Y dan 3 yang terkena masalah ini. Namun, secara pasti akan mengurus semuanya sampai tuntas agar tidak ada kekecewaan dari masyarakat.
Kesalahan perangkat lunak ini merupakan masalah tambahan bagi Chief Executive Officer Elon Musk setelah Tesla pada hari Sabtu menginformasikan pihaknya mengirimkan kendaraan listrik 17,9 persen lebih sedikit pada kuartal kedua dari kuartal sebelumnya.
Faktor tersebut karena penutupan terkait Covid-19 di China mengganggu produksi dan rantai pasokannya.