Tesla Roadster Mau Jadi Mobil Listrik Terkencang Dunia

JAKARTA, AVOLTA – Tesla Inc lagi mengembangkan Roadtser generasi kedua yang diklaim bakal menjadi mobil listrik terkencang di dunia. Akselerasinya ini dari 0-97 km/jam hanya membutuhkan waktu 1,9 detik saja dengan kecepatan tertinggi 402 km/jam.

Menariknya, pada Rabu (28/2/2024), Elon Musk sesumbar di akun X pribadinya, jika dirinya lagi memaksimalkan akselerasi Tesla Roadster terbaru dari 0-97 Km/jam menjadi kurang dari 1 detik.

Apabila benar, maka Tesla Roadster generasi kedua bakal menjadi mobil produksi dengan akselerasi tercepat di dunia yang berhasil mengalahkan rekor yang dipegang mobil berbahan bakar bensin, yaitu Dodge Challenger SRT Demon 170 produksi 2023 dengan catatan akselerasi 0-97 km/jam hanya 1.66 detik.

“Malam ini, kami secara radikal meningkatkan desain Tesla Roadster baru. Tidak akan pernah ada mobil lain yang seperti ini, bahkan jika Anda bisa menyebutnya mobil,” tulis Elon Musk di akun X.

Bukan hanya itu, Roadster generasi terbaru juga mengalami peningkatan daya jelajah sehingga jarak tempuhnya akan mencapai 998 km dengan sekali pengisian daya.

Sebelumnya Musk pernah mengatakan pada 2023, bahwa Roadster terbaru ini akan dikirimkan ke konsumen pada 2024.

CATEGORIES
TAGS