Tokyo Auto Salon 2026: Daihatsu Pamer Konsep Mobil Ringkas Nyentrik

TOKYO, AVOLTA – Daihatsu bakal tampil beda di ajang Tokyo Auto Salon 2026 yang digelar 9 Januari 2026. Pabrikan asal Jepang ini menghadirkan sederet mobil konsep ringkas dengan pendekatan desain yang berani, unik, nyentrik, jauh dari kesan konservatif.

Selain deretan konsep tersebut, perusahaan juga menyimpan kejutan besar yang dikaitkan dengan divisi performa Gazoo Racing (GR). Demikian dikutip Carscoops, Jumat (19/12/2025).

Salah satu model paling mencolok, yaitu konsep Hijet Truck dengan tampilan ekstrem. Truk mungil ini dibalut lapisan krom mengilap yang memantulkan cahaya, dipadukan dengan pencahayaan LED di hampir seluruh bagian bodi.

Grafis yang menghiasi eksteriornya merepresentasikan sejarah panjang Daihatsu Hijet dari generasi ke generasi, termasuk referensi ke model legendaris Daihatsu Midget. Tampilan keseluruhan membuat pikap ini terlihat seperti instalasi seni berjalan, bukan sekadar kendaraan niaga.

Detail visual pada Hijet konsep ini dibuat sangat atraktif, mulai dari lampu tambahan di roda, fender, bumper depan, hingga atap. Bagian interiornya juga tidak kalah unik dengan kombinasi motif floral dan ilustrasi model Hijet terdahulu, menciptakan nuansa futuristik yang tetap terasa hangat dan playful.

Selain konsep yang bersifat ekspresif, Daihatsu juga menampilkan varian yang lebih fungsional. Hijet Panel Van Extend3 hadir sebagai solusi kendaraan komersial modern dengan ekstender belakang geser yang memungkinkan ruang kargo diperpanjang saat kendaraan berhenti.

Model ini dilengkapi velg bergaya beadlock, ban berprofil kasar, serta roof rack yang menegaskan karakter utilitarian.

Daihatsu turut memamerkan dua konsep dari generasi ketujuh Daihatsu Move. Versi #ootd mengusung gaya lifestyle dengan kombinasi warna dua nada, grille tertutup, velg retro, rak atap, serta interior bertema denim yang santai.

Sementara Move Kuromeki tampil lebih agresif dengan warna matte abu-abu, bodykit tajam, pelek baru, serta aksen hitam mengilap yang menyerupai forged carbon pada grille dan spion. Interiornya didominasi warna gelap dengan material Alcantara untuk memperkuat kesan sporty.

Konsep lain yang tak kalah menarik, Tanto Custom Kuromeki. Minivan mungil ini mengadopsi wajah depan dengan grille sangat besar yang hampir menutupi seluruh fascia, terinspirasi dari MPV premium seperti Toyota Vellfire namun dalam dimensi kei car.

Tampilan eksteriornya dilengkapi bodykit dan spoiler belakang, sementara interiornya mengombinasikan warna abu-abu dan ungu yang memberikan kesan futuristik, terutama untuk penggunaan malam hari.

Selain itu, Daihatsu juga akan membawa kejutan di area pameran bertanda Daihatsu Gazoo Racing. Di sana, bakal memajang lima mobil konsep yang seluruhnya masih tertutup kain. Meski belum diungkap secara resmi, banyak spekulasi menyebut salah satu model tersebut berpotensi merupakan Daihatsu Copen versi GR, lengkap dengan sentuhan performa dan handling khas Gazoo Racing.

Model lainnya diduga merupakan kendaraan kompak atau minivan yang mendapat sentuhan sporty melalui bodykit agresif dan pengaturan sasis khusus.

Melalui deretan konsep ini, Daihatsu seolah ingin menunjukkan dua arah strategi sekaligus. Di satu sisi, mereka mengeksplorasi desain bebas dan artistik pada mobil kompak serta kendaraan niaga. Di sisi lain, Daihatsu juga mulai memperkuat citra performa dan kesenangan berkendara lewat kolaborasi dengan Gazoo Racing.

CATEGORIES
TAGS