Yamaha Pamer Motoroid Lambda, Motor Futuristis Pakai AI

JAKARTA, AVOLTA – Dalam ajang Japan Mobility Show 2025 (JMS 2025), Yamaha memamerkan total 16 kendaraan konsep dan enam peluncuran dunia, salah satunya adalah model yang paling mencuri perhatian, yaitu MOTOROiD:Λ (dibaca Motoroid Lambda).

Yamaha mengungkapkan bahwa motor ini memiliki gerakan memutar yang unik di bagian rangka, dikarenakan telah disematkan sistem keseimbangan dan kontrol gerak otomatis.

“Dengan gerakan memutar yang unik pada rangkanya, Motoroid:A Lambda menggunakan sistem keseimbangan dan kontrol gerak otomatis berbantuan AI, dengan kemampuan untuk meluruskan diri sendiri jika terjatuh,” tulis Yamaha, dalam keterangan tertulis resmi, Senin (3/11/2025).

Teknologi inti yang digunakan disebut Active Mass Center Control System (AMCES). Sistem ini dikembangkan untuk menangkap gestur pengendara dan menjaga keseimbangan kendaraan tanpa bantuan manusia.

Dari sisi desain, Motoroid:Λ memang tampil radikal. Yamaha menjelaskan bahwa motor ini dirancang dengan mempertimbangkan ‘postur berkendara natural dari manusia saat mengemudikan sepeda motor’.

Meskipun masih dalam tahap prototipe dan jauh dari produksi massal, kehadiran Motoroid:Λ membuka gambaran masa depan motor yang bukan sekadar alat transportasi, melainkan mitra cerdas pengendara.

CATEGORIES
TAGS