VW ID. CROSS Concept: SUV Listrik Murah Jarak Tempuh 420 Km

JAKARTA, AVOLTA – Volkswagen kembali mengejutkan dengan ID. CROSS Concept, sebuah SUV listrik compact yang diklaim terjangkau untuk semua orang. Diperkenalkan saat pameran IAA Mobility di Munich, model ini dipersiapkan sebagai versi listrik dari T-Cross, dengan versi produksi yang direncanakan meluncur pada musim panas 2026.
Disitat dari ArenaEV, secara teknis, ID. CROSS dibangun di atas platform MEB Plus, pengembangan terbaru dari modular platform MEB.
Mengusung motor listrik di roda depan dengan tenaga 155 kW (sekitar 211 PS / 208 hp) dan jangkauan WLTP hingga 420 km (sekitar 260 mil), dengan kecepatan tertinggi mencapai 175 km/jam.
Meskipun dimensinya kompak, dengan panjang 4.161 mm, lebar 1.839 mm, dan tinggi 1.588 mm, VW ID. CROSS menawarkan kapasitas bagasi yang mengesankan, yaitu sekitar 450 liter, ditambah 25 liter di bagian penyimpanan depan.
Sedangkan interiornya dirancang layaknya sebuah lounge, dengan tombol asli di setir dan kursi yang bisa dilipat rata seperti VW Bus, dengan fungsi yang memudahkan untuk berkemah ringan.
Soal harga, versi produksi ID. CROSS diperkirakan akan dibanderol antara €28.000 sampai €30.000 atau setara Rp 476 juta hingga Rp 510 juta.
