Chery QQ Listrik Terlahir Kembali di Auto Shanghai 2025

SHANGHAI, AVOLTA – Chery resmi memamerkan QQ electric vehicle (EV) konsep di Auto Shanghai 2025, Rabu (23/4/2025). Purwarupa itu salah satu model yang dinanti karena sempat menjadi mobil terlaris di Cina pada 2004 dengan total penjualan mencapai 40.000 unit di tahun pertamanya.
Secara tampilan QQ generasi terbaru ini punya desain yang benar-benar berbeda dengan pendahulunya. Mobil konsep ini mengadopsi tampilan yang lebih modern dengan eksterior hitam dan putih, bodi bundar, gril tertutup di bagian depan, logo “QQ” baru, dan lampu depan geometris.
Purwarupa ini sudah menggunakan kaca spion samping model digital, tanpa gagang pintu, dan velg berbentuk “+” yang menyerupai bodi hitam dan putih. Logo ‘QQ’ juga muncul di belakang pilar C dan label ‘Chery Design’ tertera di side skirt.
Desain belakang, tata letaknya menyerupai bagian depan, dipadukan dengan lampu rem yang dipasang tinggi.
Secara teknis, pabrikan yang bermarkas di Wuhu, Cina ini tidak lagi menyematkan mesin bensin, tapi QQ terbaru mengusung konsep mini electric vehicle (EV).
Kehadiran QQ terbaru merupakan respon terhadap meningkatnya permintaan mini EV di Tiongkok, seperti yang ditunjukkan oleh kesuksesan Wuling Hongguang Mini EV.
Mobil kecil listrik makin diminati karena cocok untuk penggunaan di area perkotaan, harga yang terjangkau, serta efisiensi dan ramah lingkungan.
