VinFast Mulai Spill Harga, Berkisar Rp 300 Jutaan

JAKARTA, AVOLTA – VinFast resmi memperkenalkan diri di Indonesia, bersamaan dengan keikutsertaannya di ajang IIMS 2024. Merek mobil asal Vietnam tersebut, langsung membawa enam mobil listrik setir kanan, yaitu VF 5, VF e34, VF 6, VF 7, VF 8, dan VF 9.
Namun, deretan mobil listrik VinFast ini memang baru sebatas diperkenalkan, dan belum diumumkan secara resmi terkait harga jualnya.
Sementara itu, model yang akan dipasarkan nantinya adalah VF5, VFe34, VF6, dan VF7, yang mengisi segmen A hingga C dari kendaraan listrik di Indonesia.
“Paling murah itu, Rp 300 jutaan sampai Rp 350 jutaan yang VF e34. Nanti, unitnya CBU langsung dari Vietnam,” ujar salah satu tenaga penjual di Booth VinFast, IIMS 2024, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.
Namun, tenaga penjual ini belum memastikan, jadwal pengumuman harga untuk mobil listrik VinFast ini. Sedangkan unitnya sendiri, akan mulai dikirim pada Maret atau April 2024.
“Kalau yang VF 5 kemungkinan Juni 2024 baru bisa dikirim, harganya untuk VF 5 itu Rp 250 jutaan,” tambah tenaga penjual di booth VinFast.
Sebagai informasi, VinFast di Indonesia sendiri memiliki visi jangka panjang untuk transportasi berkelanjutan. Sebelumnya, telah diumumkan terkait pembangunan pabrik manufaktur kendaraan listrik lokal VinFast di Indonesia dengan proyeksi kapasitas 50.000 mobil per tahun.
VinFast berharap rencana pembangunan pabrik ini dapat menciptakan ribuan lapangan kerja dan berkontribusi pada pengembangan industri kendaraan listrik dalam negeri yang lebih kuat. Saat beroperasi, pabrik tersebut juga akan menjadi penghubung utama dalam rantai pasokan kendaraan listrik global VinFast.
