Chery Pastikan Omoda 5 EV Dijual Tahun Ini

JAKARTA, AVOLTA – Chery resmi memamerkan Omoda 5 EV di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. SUV bertenaga listrik ini belum dijual, melainkan dipajang untuk kebutuhan riset pasar kepada konsumen di Tanah Air.
Shawn Xu, Presiden Chery Sales Indonesia & Vice President Chery International mengatakan, bahwa Omoda 5 EV ini akan dijual di Indonesia, hanya saja tidak bertepatan dengan pameran GIIAS, melainkan dalam beberapa bulan ke depan.
“Melalui partisipasi ini kami juga ingin memperkenalkan Omoda 5 EV sebagai salah satu model yang mewujudkan kekuatan visioner Chery,” ungkap Shawn di BSD Tangerang, Kamis (10/8/2023).
Shawn menuturkan, pada ajang GIIAS 2023 ini perusahaan akan mendata konsumen yang berminat terhadap mobil listrik ini. Rencana ke depan selain menjual tentunya bakal merakit Omoda 5 EV di Indonesia. Dari sana, produk tanpa emisi itu akan dikirim ke berbagai negara yang memiliki ketentuan mobil setir kanan.
Perlu diketahui, Omoda 5 EV pertama dikenalkan di Cina dalam ajang Shanghai Auto Show 2022. Produksinya bakal dilakukan pada September di Cina tetapi konfigurasi setir kiri. Artinya, peluncuran di Indonesia setelah September 2023.
Mobil ini dibekali baterai berkapasitas 64 kWh yang diklaim dapat menempuh jarak 450 kilometer sekali cas. Pengisian daya baterai dari 0-80% memakai colokan DC bakal memakan waktu 40 menit dan pengisian daya AC selama lima jam.
