Jangan Ngarep Terlahir Suzuki Jimny Pikap!

TOKYO, AVOLTA – Harapan para penggemar off-road terhadap kehadiran Suzuki Jimny versi pikap akhirnya resmi pupus. Suzuki menegaskan bahwa model tersebut tidak akan diproduksi massal, meskipun konsep Jimny ute sempat mencuri perhatian sejak pertama kali dipamerkan pada 2019.

Kepastian ini disampaikan langsung oleh Kepala Insinyur Suzuki Motor Corporation, Takamitsu Sasaki. Demikian dikutip dari laman Drive, Sabtu (6/12/2025).

“Jimny pikap tidak masuk dalam roadmap pengembangan Suzuki karena minimnya permintaan pasar dan sejumlah kendala teknis yang sulit diatasi. Permintaannya tidak banyak,” ujar Sasaki.

Menurut Sasaki, mengubah Jimny menjadi pikap membutuhkan peningkatan ketahanan struktural yang signifikan. Untuk menghadirkan bak belakang yang benar-benar fungsional, Jimny harus diperkuat secara besar-besaran, terutama pada bagian rangka.

“Jika kami membuat truk Jimny, kami harus membuatnya sangat tahan lama, dan itu sangat sulit. Untuk memberikan beban lebih pada bagian belakang, kita perlu membuat rangka lebih kuat,” ujar Sasaki.

Lebih jauh, Sasaki menjelaskan keterbatasan platform Jimny menjadi kendala utama. Menggunakan sasis rangka tangga, kapasitas muat maksimum Jimny, baik model tiga pintu maupun XL lima pintu, hanya 340 kilogram, termasuk berat penumpang.

Angka tersebut terlalu kecil untuk standar utilitas sebuah pikap, sehingga membuat Jimny pikap tidak memenuhi kebutuhan praktik di pasar.

Ketika ditanya kemungkinan hadirnya Jimny dengan mesin lebih besar demi meningkatkan kemampuan, Sasaki juga menampik kemungkinan tersebut. Ia menegaskan bahwa mesin Jimny telah dirancang sebagai satu kesatuan yang sangat spesifik dengan dimensi bodi.

“Kami tidak mempertimbangkan model mesin yang lebih besar karena model ini sangat spesifik pada bodi dan mesinnya. Ini soal keseimbangan, ukurannya pas,” ujarnya.

CATEGORIES
TAGS