GWM ORA 3: Klaim TKDN Tembus 40 Persen

JAKARTA, AVOLTA – Inchcape GWM Indonesia resmi melakukan produksi lokal mobil listrik ORA 03 di fasilitas manufaktur Inchcape Indonesia yang berlokasi di Wanaherang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Langkah tersebut lahir dari kolaborasi strategis antara Inchcape, Great Wall Motor (GWM), dan pemerintah Indonesia, yang sama-sama menargetkan posisi Indonesia sebagai salah satu pemain utama dalam ekosistem kendaraan listrik global.
CEO APAC Inchcape, Phil Jenkins, menegaskan produksi lokal ORA 03 mencerminkan keyakinan perusahaan terhadap potensi besar pasar domestik. Ia menyebut Indonesia sebagai pilar strategis bagi Inchcape di kawasan Asia Pasifik.
“Sebagai mitra GWM dan tuan rumah inisiatif manufaktur lokal, kami melihat Indonesia memiliki skala, kapabilitas, dan ambisi. Tugas kami adalah menghadirkan produk berkelas dunia, layanan tanpa hambatan, serta keterhubungan terbaik bagi konsumen Indonesia,” kata Phil belum lama ini di Jakarta.
CEO Inchcape GWM Indonesia, Bagus Susanto menambahkan, dimulainya perakitan lokal ORA 03 menandai komitmen nyata perusahaan dalam mendukung transformasi industri otomotif nasional.
“Kami percaya tonggak ini akan mempercepat adopsi kendaraan listrik dan memberikan nilai berkelanjutan bagi masyarakat serta perekonomian,” ucap Bagus.
Dengan dirakit secara lokal, ORA 03 kini mencatatkan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) lebih dari 40 persen. Pencapaian ini memperlihatkan komitmen perusahaan terhadap kebijakan lokalisasi pemerintah sekaligus memperkuat rantai pasok nasional.
Proses produksi dilakukan mengikuti standar global GWM, termasuk penggunaan fasilitas pengujian kualitas berteknologi tinggi untuk memastikan setiap unit memenuhi standar keamanan dan performa internasional.
