BYD Seal 5 dan M9 Super Hybrid Meluncur di Kamboja

PHNOM PENH, AVOLTA – Build Your Dreams (BYD) mulai memboyong mobil berteknologi hybrid ke pasar di Kawasan Asia Tenggara. Pabrikan yang bermarkas di Shenzhen, Cina ini meluncurkan Seal 5 Super Hybrid dan BYD M9 Super Hybrid di Kamboja.
Melansir CNEVPost, Sabtu (18/10/2025), M9 merupakan MPV premium yang menyasar segmen keluarga, sementara Seal 5 sedan setara dengan Seal 05 DM-i di pasar domestik Cina.
Kedu model itu dibekali teknologi hibrida terbaru BYD yang menawarkan efisiensi tinggi sekaligus performa impresif, atau disebut Super Hybrid.
BYD menilai Kamboja punya potensi besar dalam industri otomotif, dan saat ini sudah punya tujuh diler penjualan dan satu pusat layanan purna jual di Phnom Penh.
Targetnya sampai akhir tahun 2025 ini membuka 13 diler dan empat pusat layanan purna jual.
Secara penjualan, terhitung sampai 30 September 2025 BYD sudah menjual 2.990 unit atau meroket 497% dibanding periode yang sama di tahun 2024.
BYD juga sedang menyiapkan pabrik perakitan di Sihanoukville, dan sudah memasuki tahap akhir pembangunan. Fasilitas berstatus CKD (Completely Knocked Down) itu berdiri di Zona Ekonomi Khusus Sihanoukville, setelah peletakan batu pertama dilakukan pada April 2024.
