Yangwang U9, Sedan Listrik Terkencang di Dunia

SHENZHEN, AVOLTA – Kecepatan yang diukir Yangwang U9 beberapa waktu lalu di lintasan, tembus 350 kpj. Ternyata hasil itu bukan akhir, karena pabrikan yang bermarkas di Shenzhen, Cina ini terus melakukan pengujian dan berhasil mengukir rekor baru dengan pencapaian 472 kpj.
Menariknya, seperti dikutip CarnewsChina, Sabtu (30/8/2025) pencapaian tersebut secara resmi menjadikan U9 sebagai kendaraan listrik produksi terkencang di dunia, karena berhasil memecahkan rekor kecepatan kendaraan listrik global di lintasan uji.
Hasil yang diukir U9 bukan tanpa alasan, faktor utama pendukungnya adalah sedan listrik berperforma ini menggendong platform tegangan ultra-tinggi 1200V yang pertama di dunia, diproduksi secara massal di seluruh sistemnya.
Alhasil sistem ini memungkinkan motor listrik untuk menyerap energi secara lebih efisien, menghasilkan output yang lebih bertenaga dan stabil saat mencapai kecepatan maksimum 472,41 Kpj.
Selain itu, punya platform e4 yang merupakan platform empat motor pertama di dunia. Dengan putaran mencapai 30.000 rpm, setiap motor listriknya memiliki daya puncak sebesar 555 kW, menyumbang daya sistem gabungan yang mengesankan sebesar 2.977 hp.
Sistem kendali bodi aktif cerdas DiSus-X yang canggih (Yun Nian-X) juga memainkan peran penting dalam pemecahan rekor kecepatan Yangwang U9. Dengan menyesuaikan postur kendaraan secara aktif dan presisi, sistem ini meningkatkan kinerja cengkeraman.
Terakhir, U9 menggunakan ban buatan Cina pertama yang dirancang khusus untuk melaju dengan kecepatan maksimum 500 kpj.
Ban khusus ini memiliki tapak lebar dan mengadopsi teknologi semi-licin, yang secara kolektif meningkatkan bidang kontak dengan permukaan jalan sehingga meningkatkan cengkeraman dan memastikan traksi optimal pada kecepatan yang memecahkan rekor.
