BYD M9 PHEV Lagi Persiapan Meluncur di Indonesia

JAKARTA, AVOLTA – Build Your Dreams (BYD) rupanya masih menyimpan banyak kejutan untuk pasar otomotif Indonesia. Pabrikan yang bermarkas di Shenzhen, Cina ini belum lama mendaftarkan model baru di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum (Kemenhum).
Model tersebut terdaftar dengan nomor registrasi IDM 001348716 sejak tanggal 23 Juni 2025. Bahkan sebelumnya didaftarkan dengan nomor permohonan DID2024122014 oleh pemohon BYD Company Limited yang beralamat di No.1, Yan’an Road Kuichong Street Dapeng New District, Shenzhen.
Apabila mengacu pada kode M yang ditulis BYD, besar kemungkinan model ini masuk dalam segmen MPV atau merujuk pada M9.
Model ini di negara asalnya punya nama lain, yaitu BYD Xia yang merupakan MPV boxy mirip Denza D9. MPV ini punya teknologi Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).
Jantung pacunya menggendong mesin turbochargedberkapasitas 1.500 cc yang dikawinkan dengan teknologi hybrid DM-i generasi kelima dari BYD.
Mesin itu menghasilkan tenaga 154 hp, dan motor elektriknya memberikan tambahan daya sekitar 200 kW atau setara 268,2 dk.
Baterainya tersedia dua pilihan, yakni dengan kapasitas 20,39 kWh dengan daya jelajah hingga 100 kilometer. Opsi kedua lebih besar berkapasitas 36,6 kWh yang mampu berjalan sampai 180 kilometer.
Klaim perusahaan, dengan BBM dan baterai terisi penuh, MPV ini bisa menjelajah hingga sejauh 945 km.
