Suzuki Baleno Dapat Bintang 4 Uji Tabrak

NEW DELHI, AVOLTA – Suzuki Baleno berhasil meraih skor empat bintang dari hasil uji tabrak yang dilakukan oleh Bharat New Car Assessment Program (BNCAP) untuk pasar domestik India.
Melansir Autocar India, Senin (16/6/2025) varian yang diuji terdiri dari Sigma dan Delta yang telah dilengkapi dua airbag serta Zeta dan Alpha dengan enam airbag.
Pengujian Child Occupant Protection (COP) memperoleh peringkat tiga bintang dan Adult Occupant Protection (AOP) empat bintang.
Dalam pengujian AOP, Baleno varian Zeta dan Alpha diberi penilaian baik dalam perlindungan kepala maupun leher saat pengujian penghalang yang dapat dideformasi dari depan.
Selanjutnya, perlindungan untuk bagian panggul, tulang kering, dan kaki dinilai baik bagi pengemudi maupun penumpang depan. Perlindungan dada mendapatkan nilai cukup dalam uji penghalang yang dapat dideformasi dari samping.
Sementara varian Sigma dan Delta memperoleh hasil uji benturan tiang samping dan penghalang deformasi offset frontal dinilai cukup pada perlindungan kepala, leher, dan dada.
Dalam pengujian COP, semua varian Baleno memperoleh hasil identik dengan dynamic score 16,81/24, CRS Installation Score 12/12, dan Vehicle Assessment Score 6/13.
