Rem Tangan Produksi Hyundai Ioniq 5 dan Kona Electric

Hyundai Produksi Taksi Tanpa Supir Ioniq 5 di Singapura (Paultan)


SEOUL, AVOLTA
– Penjualan kendaraan listrik (electric vehicle/EV) secara global memang lagi kurang baik. Banyak produsen otomotif yang menunda produksi, termasuk Hyundai yang menghentikan perakitan mobil listrik di pabrik Ulsan, Plant 1, Korea Selatan.

Fasilitas tersebut merupakan pabrik khusus mobil listrik Hyundai, termasuk Ioniq 5 dan Kona electric yang produksinya harus kembali dihentikan sementara, sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Mengutip The Korean Car Blog, Senin (30/6/2025) ini merupakan penghentian produksi keempat, sekaligus mencerminkan tantangan berkelanjutan di tengah perlambatan permintaan kendaraan listrik global.

Penghentian produksi pertama di pabrik Ulsan Plant 1 dilakukan selama empat hari pada masing-masing bulan Februari, Maret, April, dan Mei 2025.

Menurut sumber anonim, penghentian operasional sementara ini disebabkan karena volume produksi berlebih, akibat melemahnya penjualan kendaraan listrik.

Alhasil, anggota serikat pekerja di Pabrik Ulsan menyarankan agar pabrikan melakukan alokasi model baru ke lini produksi mereka. Tujuannya, untuk mengamankan volume produksi yang lebih konsisten dan mencegah gangguan pekerjaan di masa mendatang.

CATEGORIES
TAGS