Jetour Zongheng G700, SUV yang Bisa Berenang

BEIJING, AVOLTA – Jetour bakal meluncurkan Zongheng G700 di pasar domestik Cina. Model ini disiapkan pabrikan untuk mengganggu kehadiran Yangwang U8 sebagai Sporty Utility Vehicle (SUV) off road kelas berat yang terus berkembang di Tiongkok.
Mengutip Carnewschina, Selasa (24/6/2025) Zongheng G700 punya desain yang gagah, dengan penggunaan ban serep eksternal belakang. Secara dimensi punya panjang 5198 mm, lebar 2050 mm, dan tinggi 1956 mm dengan jarak sumbu roda 2870 mm, serta ground clearence 320 mm.
SUV off road ini hadir dengan sistem hibrida listrik super-performa Kunpeng milik Chery, CDM-O, dengan total daya 560 kW (751 hp) dan torsi 795 Nm.
Huruf “O” merepresentasikan kendaraan off-road, yang berarti sistem ini difokuskan pada kendaraan off-road yang terdiri atas motor listrik ganda dan mesin 2.0T (model SQRH4J20) dengan daya maksimum 155 kW (208 hp), torsi puncak 340 Nm, efisiensi termal 45,5 persen, dan konsumsi bahan bakar 1,39 L per 100 km dan dipadukan dengan DHT 2-percepatan.
Baterai 4C Shenxing (LFP) milik CATL yang terpasang di Zongheng G700 diklaim hanya membutuhkan waktu 10 menit untuk mengisi ulang dari 20% hingga 80%.
Daya jelajahnya komprehensif, diklaim dapat mencapai 1.400 km. Chery juga mengungkapkan bahwa varian BEV dengan empat motor listrik akan segera diluncurkan di kemudian hari.
Paling menarik, Zongheng G700 bersifat amfibi yang mampu mengarungi air selama 40 menit dengan kecepatan maksimum 4,5 knot dan melaju di darat. Kabinnya juga diklaim sudah tahan terhadap tekanan air 20 kPa dan aliran air 5 meter per detik.
