Kia Sportage Teranyar Cuma Punya Opsi Hybrid dan PHEV

JAKARTA, AVOLTA – Kia lagi mengembangkan Sportage generasi terbaru yang dijadwalkan meluncur pada tahun 2027. Sport Utility Vehicle (SUV) itu nantinya hanya akan tersedia dua opsi mesin, yaitu hybrid dan plug-in hybrid (PHEV).
Melansir laman The Korean Car Blog, Jumat (28/3/2025), pabrikan asal Korea Selatan ini menghilangkan varian mesin bensin biasa karena Kia ingin fokus pada efisiensi bahan bakar, dan emisi gas buang yang rendah.
Faktor lain, permintaan kendaraan listrik (EV) diklaim melambat sehingga membuat perusahaan beralih untuk menghadirkan lebih banyak kendaraan hybrid, yang sekarang ini tengah naik daun.
Meski belum ada data resmi, tapi disebut varian PHEV disebut bisa mencapai jarak tempuh 100 km dengan menggunakan model listrik murni.
Saat ini, Kia Sportage ditawarkan dalam varian bensin murni dan hybrid secara global. Untuk bensin, mobil tersebut memiliki konfigurasi mesin yang beragam seperti 1,6 liter, 2,0 liter, hingga 2,5 liter.
Varian hybrid ditawarkan dengan mesin 1,6 liter dengan teknologi lebih variatif, yakni mild-hybrid 48V dengan tenaga mencapai 148 hp dan torsi 250 Nm.
