Penjualan Bulanan Chery Cetak Rekor Global

JAKARTA, AVOLTA –  Chery Group mengumumkan penjualan bulanan November 2024, yang mampu mencetak rekor dengan berhasil terkirim sebanyak 280.463 unit di pasar global. Jumlah penjualan jenama asal Tiongkok bulan lalu ini, meningkat 32,2% dibanding periode yang sama tahun lalu.

“Kami akan terus meningkatkan berbagai aspek, mulai dari pengembangan produk hingga layanan pelanggan untuk terus memberikan kepercayaan dan kepuasan kepada publik di Tanah Air,” ujar Kepala Pemasaran PT Chery Sales Indonesia, Mohamad Ilham Pratama dalam keterangan resmi, Jumat (6/12/2024).

Selain mencetak ekor penjualan bulanan, Chery juga mencatatkan pertumbuhan signifikan untuk penjualan keseluruhan.

Sepanjang Januari hingga November 2024, total penjualan mencapai 2.305.411 unit secara global, meningkat 38,4 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

Keberhasilan ini tak lepas dari kontribusi SUV andalan Chery, TIGGO 7, lewat pencapaian ekspor satu juta unit pada bulan November 2024, sekaligus menandai langkah Chery dalam ekspansi pasar global.

Sementara itu, Chery TIGGO 8, yang baru saja diluncurkan pada Oktober 2024, berhasil mencuri perhatian publik tanah air.

Selama sebulan sejak rilis, MID SUV tujuh penumpang ini telah membukukan 1.200 unit lebih pemesanan dan 750 unit lebih pengiriman.

CATEGORIES
TAGS