Toyota Aygo X Baru Mulai Diuji Coba di Jalanan

JAKARTA, AVOLTA – Mobil terkecil Toyota yang dijual di pasar Eropa, Aygo X bersiap mendapatkan versi pembaharuan. Bahkan, prototipe dengan balutan kamuflase dari model tersebut sudah terlihat di jalan umum untuk pertama kalinya.

Disitat dari Carscoops, diluncurkan pada November 2021, Aygo X akan dihadirkan dari sebuah mobil perkotaan menjadi urban crossover, yang menampilkan estetika yang lebih tangguh dan posisi yang lebih tinggi.

Versi facelift dari Toyota Aygo X ini, diharapkan bisa hadi sekitar akhir 2025, atau awal 2026.

Bagian depan dan belakang prototipe Toyota Aygo X ini, memang masih tertutup kamuflase, tetap celah panel di kap mesin menunjukan Toyota telah merombak tampilan Aygo X secara signifikan. Bagian depan terlihat lebih agresif, dengan bemper, kap mesin, dan spatbor yang didesain ulang.

Selain itu, lampu depan baru juga diperbaharui, meskipun desain tanpa gril tetap akan ada, dan kemungkinan jenama asal jepang ini mengubah intake bemper untuk tampilan yang lebih fungsional.

Selain eksterior, tampaknya Toyota juga tengah berupaya untuk memperbaharui interior dengan dasbor yang tertutup kamuflase sepenuhnya, yang menunjukan bahwa model facelift oini kemungkinan akan menghadirkan kokpit digital baru.

Sedangkan untuk spesifikasi teknisnya, jangan berharap ada pembaharuan drastis. Toyota Aygo X didasarkan platform TNGA-B, yang sama dengan Yaris dan Yaris Cross. Mesinnya masih menggunakan tiga silinder 1.0 liter, dengan tenaga 71 tk dan torsi 93 nm.

Varian hibrida akan hadir? Masih belum diketahui, meskipun kemungkinannya kecil, karena mobil kota yang terjangkau cenderung tanpa versi elektrifikasi.

CATEGORIES
TAGS