BYD Spil Groundbreaking Pabrik Mobil Listrik di Subang

Suasana produksi mobil listrik di pabrik BYD Hungaria. (BYD)

 

TANGERANG, AVOLTA – Build Your Dream (BYD) sudah melakukan kesepakatan kerja sama dengan PT Suryacipta Swadaya, developer Kawasan Industri Subang Smartpolitan, untuk membangun pabrik perakitan mobil listrik alias electric vehicle (EV), di Subang, Jawa Barat.

Kawasan Industri Subang Smartpolitan sudah terintegrasi dengan berbagai infrastruktur strategis nasional. Lokasi ini mudah untuk diakses melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) di Km 89 yang juga sedang dalam tahap pengembangan.

Eagle Zhao, President Director PT BYD Motor Indonesia, memberi sinyal kemungkinan BYD melakukan groundbreaking dalam waktu dekat. “Untuk pabrik dalam waktu dekat kami akan memilih tanggal baik, untuk mengumumkan sesuatu yang penting,” ujar Eagle belum lama ini di ICE, BSD, Tangerang.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitanpernah mengatakan kalau pembangunan pabrik BYD di Subang akan dilakukan pada Juli 2024.

“BYD akan masuk. Itu groundbreaking Juli juga,” ungkap Luhut melalui keterangan video yang diunggah di Instagram resni @luhut.pandjaitan pada Selasa, 19 Maret 2024.

Sebagai informasi, pabrik baru BYD diketahui akan menggunakan lahan seluas lebih dari 108 hektar. Fasilitas itu mencakup pusat peneliti dan pengembangan juga fasilitas pelatihan dengan teknologi hemat energi dan ramah lingkungan.

BYD merencanakan operasional pembangunan bertahap dan pabrik ditargetkan mulai beroperasi pada Januari 2026.

CATEGORIES
TAGS