Tesla Cybertruck Mulai Dikirim ke Indonesia 2025

Tesla Cybertruck (Carbuzz)

JAKARTA, AVOLTA – Tesla Cybertruck merupakan pikap bertenaga listrik yang resmi dipasarkan secara global pada akhir tahun 2023. Selain Amerika Serikat (AS) dan Eropa, konsumen di Indonesia juga bisa memiliki dengan membelinya via importir umum karena tidak ada agen pemegang merek (APM) Tesla di dalam negeri.

Konsumen yang tertarik meminang Cybertruck bisa melakukan pemesanan unit melalui Prestige Motors. Bahkan menurut CEO Prestige Rudy Salim sudah ada masyarakat yang membeli dan sedang menunggu pengiriman unit ke garasi.

“Kami juga menerima pesanan untuk Cybertruck yang akan delivery tahun depan karena inden sudah mulai banyak,” tutur Rudy kepada media di pameran PEVS 2024 belum lama ini.

Rudy mengatakan, seharusnya konsumen yang sudah inden pikap listrik itu sudah bisa mendapatkan unit pertengahan 2024, akan tetapi karena ada permasalahan pengiriman dan lain sebagainya maka proses kirim ke garasi pembeli menjadi 2025

“Salah satunya karena proses produksi setir kanan sehingga kami harus menunggu lebih lama dari yang diproduksi setir kiri. Belum lagi konsumen yang inden belum mengetahui berapa harga Cybertruk untuk pasar Indonesia karena lagi mengunggu dari prinsipal,” ujar Rudy.

CATEGORIES
TAGS