Sedan Listrik Xiaomi Siap Dikirim ke Konsumen

BEIJING, AVOLTA – Xiaomi akan mulai melakukan pengiriman mobil listrik SU7 ke tangan konsumen. Acara seremoni bakal dilakukan pada 28 Maret 2024, namun jumlahnya berapa unit yang sudah terpesan tidak disebutkan.
Mengutip Reuters, Rabu (13/3/2024) Kabar positif ini membuat saham Xiaomi menguat 7% pada perdagangan pagi. Bahkan, penjualan kendaraan listrik di Cina ikut naik 18% pada Januari-Februari 2024, tidak terlalu jauh dari pertumbuhan 21% yang terlihat sepanjang 2023.
Tahun ini telah terjadi serangkaian pemangkasan harga yang lebih besar yang dipimpin oleh pemimpin pasar BYD. Hal ini membuka peluang baru untuk merayu konsumen karena sedikit melemahnya permintaan domestik.
Chief Executive Xiaomi Lei Jun, saat peluncuran sedan Speed Ultra 7 (SU7) pada Desember 2023, mengatakan Xiaomi berencana menjadi salah satu dari lima produsen mobil teratas di dunia.
Xiaomi telah berupaya melakukan diversifikasi di luar bisnis intinya ke kendaraan listrik di tengah stagnasi permintaan ponsel pintar, sebuah rencana yang pertama kali diumumkan pada tahun 2021.
Mobil-mobilnya akan diproduksi oleh unit pembuat mobil milik negara BAIC Group, di pabrik di Beijing dengan kapasitas tahunan 200.000 kendaraan.
