EV Dongkrak Cina di Takhta Industri Otomotif Global

Industri Otomotif Cina (Carnewschina)

JAKARTA, AVOLTA – Cina berhasil membuat gebrakan dalam industri otomotif global. Pasalnya, negeri Tirai Bambu ini sukses masuk dalam 10 besar penjualan mobil dunia yang diwakili oleh produsen BYD.

Pencapaian ini tentunya berkat penjualan mobil listrik (electric vehicle/EV) yang dilakukan BYD dalam waktu beberapa tahun terakhir. Pabrikan ini sukses menjual beragam model EV di seluruh dunia.

Melansir Xinhua, Kamis (23/11/2023) BYD Co. Ltd. dalam tiga kuartal pertama 2023, berhasil menempati peringkat kesembilan dalam penjualan mobil global. Prestasi ini menjadi yang pertama kalinya perusahaan otomotif Cina masuk dalam 10 besar dunia dalam hal volume penjualan.

Presiden Federasi Industri Permesinan China (China Machinery Industry Federation/CMIF) Xu Niansha mengatakan bahwa tahun ini pasar mobil Cina telah menunjukkan beberapa terobosan bersejarah.

Berdasarkan data yang dirilis, terhitung Januari hingga Oktober 2023, penjualan kumulatif mobil penumpang merek Cina mencapai 11,426 juta unit atau naik  22,2%, dengan pangsa kumulatif 55,3 % atau naik 6% dibandingkan periode yang sama tahun lalu saat memasuki periode 2023.

Bukan hanya itu, tapi untuk pertama kalinya pangsa pasar kumulatif mobil penumpang merek Cina melebihi 50 % dalam basis bulanan.

Bahkan, ekspor mobil juga mencapai titik tertinggi baru dengan total ekspor kendaraan China melebihi 3,56 juta unit dalam sembilan bulan pertama 2023, melonjak lebih dari 62,7 %.

Wang Xia, Ketua Komite Industri Otomotif di bawah Dewan Promosi Perdagangan Internasional Cina, menjelaskan pada Oktober 2023 penjualan kendaraan energi baru Cina meningkat 37,8 % dibandingkan tahun lalu, sehingga merek Cina berhasil menorehkan sejumlah rekor baru dalam pangsa pasar maupun penjualan global.

“Untuk mencapai tonggak sejarah ini, kendaraan energi baru yang cerdas adalah kekuatan pendorong terbesar,” tutur Wang Xia.

CATEGORIES
TAGS