Malaysia Mau Bikin Pajak Mobil Listrik Jadi Murah

JAKARTA, AVOLTA – Insentif kendaraan listrik yang disediakan oleh setiap negara berbeda-beda. Tentunya kebijakan tersebut dibuat untuk memberikan daya tarik dan keuntungan kepada masyarakat ketika membeli mobil listrik dan sepeda motor listrik.

Sebagai contoh pemerintah Malaysia yang berencana ingin membuat pajak mobil listrik lebih murah dari mobil berbahan bakar konvesional. Demikian dilansir laman The Star, Selasa (4/7/2023).

Menteri Transportasi Malaysia Anthony Loke menjelaskan, bahwa, dokumen proposal pengajuan tersebut diajukan agar masyarakat ingin beralih menggunakan mobil listrik yang ramah lingkungan.

Peraturan di Malaysia, kata Loke, pajak mobil listrik sekarang ini masih lebih mahal dari mobil bensin sehingga peminatnya belum terlalu tinggi. Tapi dia percaya jika aturan tersebut sudah berlaku penjualan dan populasi mobil listrik di negaranya bisa semakin banyak.

“Kementerian di bawah saya tengah mengulas formula tersebut agar membuatnya lebih rendah dan kompetitif. Dengan begitu, masyarakat tidak lagi ragu membeli mobil listrik,” ungkap Loke.

Loke mengatakan, mahalnya pajak mobil listrik menjadi alasan kenapa masyarakat Malaysia tidak mau bermigrasi dari mobil konvesional. Dia percaya diri bahwa jika sudah ada insentif populasi yang sekarang baru 10.000 unit ini akan terus bertambah.

CATEGORIES
TAGS