Kesempatan Kedua Indomobil Jadi Distributor Great Wall

Great Wall Motor pilih Thailand untuk bangun pabrik baterai EV (Reuters)

JAKARTA, AVOLTA – Produsen otomotif asal Cina, Great Wall Motor (GWM) kembali mencoba peruntungan di pasar otomotif Indonesia. Distribusi mobilnya di Tanah Air akan dipegang oleh Inchcape Plc dan mitranya di dalam negeri,  PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS).

Inchcape dan Indomobil akan mendirikan perusahaan patungan yang mengawal bisnis distribusi GMW tersebut. Inchcape memegang 70% saham perusahaan patungan, kemudian sisanya Grup Indomobil.

Indomobil pernah mencoba peruntungan memasarkan Great Wall di Indonesia pada 2008. Waktu itu, strategi itu dianggap spekulasi karena produsen otomotif asal Cina belum terbukti kualitasnya, menyisakan stigma negatif yang masih tersisa di benak konsumen Indonesia, sampai saat ini.

Dalam keterangan resminya, Jumat (7/7/2023), Inchcape menyatakan perusahaan patungan perwakilan GMW itu akan menawarkan utamanya kendaraan energi terbarukan. Indonesia bakal menjadi yang pertama melakukannya di semua pasar jangkauan Inchcape.

Perjanjian kerja sama distribusi ini juga disebut melibatkan tiga merek yang dinaungi GMW, yaitu Haval, Ora, dan Tank.

“Sebagai salah satu pasar otomotif terbesar di kawasan ini, Indonesia memegang peran penting dalam strategi GWM di ASEAN. Kami sangat antusias untuk menjalin kemitraan dengan Inchcape, bergandengan tangan untuk menjangkau pasar Indonesia,” kata Clyde Cheng, Presiden Great Wall Motor ASEAN.

Cheng juga mengatakan, bahwa GMW kini bertekad melalukan transformasi untuk menjadi perusahaan global yang berfokus pada teknologi energi baru.

“Dan kendaraan energi baru kami telah hadir di lebih dari 170 negara dan wilayah di seluruh dunia. Dengan kemampuan ekspansi pasar dan praktik penjualan Inchcape yang sangat baik, kami yakin akan prospek pasar Indonesia,” ungkap dia.

GWC Tank, salah satu andalan di segmen SUV. (carnewschina)

Sementara itu, Jusak Kertowidjojo, Direktur Utama Indomobil mengatakan, perusahaan optimistis merek ini akan menjadi pilihan baru bagi masyarakat Tanah Air, terutama pada kendaraan elektrifikasi.

“GWM memiliki portofolio Kendaraan Listrik yang baik, yang akan mendukung inisiatif pemerintah Indonesia untuk mendorong populasi Kendaraan Listrik di Indonesia. Keahlian kami di industri otomotif lokal akan memberikan dampak positif pada distribusi dan pengenalan kendaraan energi baru GWM di Indonesia,” tutur Jusak.

Sebelum GMW, Grup Indomobil sudah menambah beberapa kuasa distribusi beberapa merek otomotif global, antara lain Mercedes-Benz, Citroen, dan Harley-Davidson. Great Wall juga pernah dipasarkan Indomobil medio 2008, bersama Foton dan Chery. Namun, langkahnya terhenti sampai akhirnya kembali lagi.

CATEGORIES
TAGS