Kendaraan Listrik Makin Laris Dengan Syarat

JAKARTA, AVOLTA – Peredaran kendaraan listrik di Indonesia terus dipacu oleh pemerintah. Berbagai fasilitas disediakan, mulai dari pemberian insentif hingga ketersedian infrastruktur untuk mendukung peralihan mobil dan motor ramah lingkungan ini.

Namun, ada hal yang terpenting jika kendaraan listrik ingin lebih berkembang di Tanah Air, yaitu ekosistem pendukung yang sudah berjalan secara baik dan berkesinambungan. Hal tersebut, ditegaskan oleh Ketua Umum Asosiasi Ekosistem Mobilitas Listrik (AEML), Dannif Utojo Danusaputro.

“Di sini, kita ingin menekankan bahwa untuk terjadi permintaan (kendaraan listrik) yang berkelanjutan, itu harus seluruh ekosistemnya berjalan. Ini yang ingin kita dukung, kita advokasikan,” jelas Dannif Utojo Danusaputro, di Jakarta, ditulis Rabu (26/7/2023).

Dengan begitu, lanjut Dannif, AEML hadir untuk bisa berkontribusi dalam percepatan penggunaan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai di Indonesia. Pasalnya, wadah yang beranggotakan berbagai pemain industri utama di kendaraan listrik ini, berupaya untuk mendorong pemerataan infrastruktur di Tanah Air.

Pemerintah Tambah 10 SPKLU di Indonesia Timur (Dok PLN)

Pasalnya, dengan semakin meratanya infrastruktur untuk kendaraan listrik, seperti tempat pengisian baterai, atau penukaran baterai maka adopsi roda dua dan roda empat ramah lingkungan ini akan semakin cepat.

Tidak hanya itu, AEML juga mendorong peningkatan kualitas produk kendaraan listrik, agar semakin aman digunakan oleh masyarakat. Hal tersebut menjadi penting, karena menjadi salah satu kunci agar masyarakat percaya ketika menggunakan mobil dan motor listrik.

“Kita ingin tekankan bahwa dari AEML juga mengutamakan keamanan. jadi, jangan sampai nanti ada produk-produk di jalan yang tidak sesuai standar keamanan. Ini yang terus kita coba pastikan karena menciptakan kesadaran, kalau ada insiden misalnya baterai berasap itu, kan bis amenurunkan kepercayaan masyarakat,” tegasnya.

Selain itu, AEML juga menekankan tentang pentingnya kemudahan dalam pembiayaan pembelian kendaraan listrik. Pemerintah bahkan telah mendorong kemudahan tersebut, dengan memberikan insentif.

Terdapat pula dukungan dari Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) yang siap memberikan berbagai kemudahan khususnya terkait skema pembiayaan pembelian kendaraan listrik bagi masyarakat.

CATEGORIES
TAGS