Produksi Mobil ASEAN Dipimpin Thailand, Indonesia Kedua

Proses pengecatan bodi Toyota Kijang Innova Zenix di pabrik TMMIN, Karawang. (TMMIN)
JAKARTA, AVOLTA – Produksi mobil baru untuk kawasan ASEAN selama periode Januari hingga November 2022 berdasarkan data Asean Automotive Federation (AAF) dipimpin oleh Thailand. Negara dengan julukan “Gajah Putih” itu berhasil memproduksi mobil 1.790.082 unit.
Jumlah tersebut tentunya mengalami peningkatan 16,9 persen dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya. Berdasarkan data itu, jelas Thailand semakin mengalahkan rival terbesarnya, Indonesia dengan selisih 459.844 unit.
Terhitung dari Januari hingga November 2022, Indonesia mencatatkan produksi mobil 1.330.238 unit, meningkat secara tahunan sebanyak 32.50 persen. Posisi selanjutnya, dihuni Malaysia sebanyak 633.421 unit, atau meningkat 48,2 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.
Selanjutnya, posisi keempat ada Vietnam dengan total produksi 216.882 unit, atau meningkat dengan persentase 52,7 persen dibandingkan secara tahunan.
Urutan kelima dihuni Filipina dengan total produksi mobil sebanyak 84.138 unit, disusul Myanmar di urutan paling buncit dengan produksi yang mencapai 3.115 unit.
Secara total, produksi mobil di Asean sepanjang Januari hingga November 2022 telah mengalami peningkatan 27,4 persen secara tahunan.
