Mobil Listrik Kia Niro EV dan EV6 GT-Line Sudah Dipesan Puluhan

Kia Niro EV (Ist)

JAKARTA, AVOLTA – Kia memamerkan dua mobil listriknya, Niro EV dan EV6 GT-Line di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE, BSD City, Tangerang. Keduanya diklaim mendapatkan respon positif dari masyarakat Indonesia.

Jenama asal Korea Selatan itu pun mengklaim setelah banyak yang menanyakan dan ingin membeli, maka akhirnya dibuka pemesanan dan sampai sejauh ini sudah dipesan puluhan konsumen.

Akhirnya, kita buka inden dengan kisaran harga yang telah dittapkan bagi konsumen yang benar-benar ingin membelinya,” ungkap Ario Soerjo, Marketing & Development Division Head KIA di lantai pameran GIIAS 2022.

Menurut Ario, sejauh ini sudah mendapatkan total 60 SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) dari kedua model kendaraan listrik murninya itu. Padahal jadwal peluncuran resminya baru dilakukan tahun depan, tanpa menyebut waktu tepatnya.

“Kalau tidak ada halangan akan di kuartal pertama 2023, tapi waktu tepatnya belum bisa diinformasikan,” tutur Ario.

Selain kedua mobil listrik itu, Kia juga telah memamerkan Sorento berteknologi hybrid. Model itu juga dikabarkan bakalan meluncur tahun depan di Indonesia, berbarengan dengan dua mobil listriknya.

Menyoal harga, mobil listrik Niro EV akan dijual Rp 800 jutaan, dan EV6 GT-line Rp 1,2 miliar.

“Terkait kuotanya, kita masih bicarakan ke prinsipal karena perlu diketahui juga bahwa mobil ini di dunia indennya sedang panjang. Permintaannya tinggi. Tapi kita usahakan agar sesuai ekspektasi konsumen,” tutur Ario.

CATEGORIES
TAGS