Mobil Listrik Semakin Populer di Korsel, Naik 40%

SEOUL, AVOLTA – Kendaraan listrik saat ini semakin populer di berbagai negara. Bahkan, di Korea Selatan, penjualan mobil ramah lingkungan, seperti hibrida dan plug-in hybrid (PHEV) meningkat 40% pada semester pertama 2022, dibandingkan periode yang sama 2021.

Mengutip Yonhap, penjualan kendaraan ramah lingkungan di Negeri Ginseng tercatat 203.721 unit sepanjang Januari – Juni 2022, naik 40,7% dari 140,760 unit pada tahun sebelumnya. Jumlah itu terdiri dari lima merek mobil lokal, termasuk Hyundai dan Kia, serta penjualan roda empat yang diimpor, tapi tidak termasuk Tesla.

Penjualan mobil listrik Hyundai sendiri, mencapai 31.672 unit, melampaui pengiriman mobil hybrid sebanyak 30.760 unit untuk pertama kalinya sebagai produsen mobil domestik.

Sementara itu, Hyundai Ioniq 5 listrik, penjualannya mencapai 31.672 unit pada semester pertama 2022. Sedangkan dari deretan mobil hybrid, Hyundai Grandeur menjadi penyumbang terbesar, dengan 11.761 unit kendaraan dikirim ke konsumen.

Kia EV6, jadi salah satu mobil listrik terlaris di Eropa. (Kia)

Kia, menjual total sebanyak 84.659 unit kendaraan ramah lingkungan, atau naik 95,3% dibanding periode yang sama tahun lalu.

Penjualan terpopuler, adalah Sorento hybrid, mencapai 23.412 unit atau naik 32,4% dibanding periode yang sama tahun lalu. Kia juga mengalami peningkatan penjualan mobil listrik murni sebesar dua kali lipat, menjadi 23.192 unit pada kuartal pertama, dibandingkan hanya sebanyak 8.863 unit pada periode yang sama tahun lalu.

GM Korea mengalami penjurunan penjualan, menjadi hanya 81 unit dari 942 unit pada tahun lalu. Pasalnya, GM Korea telah mengakhiri produksi dan penjualan Bolt EV dan EUV di Korea Selatan, karena gangguan pasokan baterai dan cip semikonduktor.

Renault Korea menjual sebanyak 516 unit pada kuartal pertama, turun 21 persen dari tahun sebelumnya. Ssangyong Motor yang meluncurkan Korando E-motion EV pertamanya pada Februari 2022, berhasil menjual sebanyak 108 unit kendaraan hingga Juni 2022.

CATEGORIES
TAGS