Suzuki Fronx Dapat 5 Bintang Uji Tabrak ASEAN NCAP

Suzuki menjalani tes tabrak ASEAN NCAP, hasil 5 bintang. (ASEAN NCAP).
JAKARTA, AVOLTA – Hasil uji tabrak Suzuki Fronx yang dilakukan lembaga Penilaian Mobil Baru untuk Negara-Negara Asia Tenggara (ASEAN NCAP), sukses meraih rating 5 bintang.
Berdasarkan yang dirilis di situs resmi ASEAN NCAP, Rabu (5/11/2025) Fronx memperoleh total skor akumulasi 77,70 poin, dengan rincian: 36,71 poin untuk Perlindungan Penumpang Dewasa (AOP), dan 15,27 poin untuk Perlindungan Penumpang Anak (COP).
Sementara 15,71 poin untuk Bantuan Keselamatan (SA), serta 10,00 poin untuk Keselamatan Pengendara Sepeda Motor (MS).
Hasil ini menjadikan Fronx salah satu mobil paling aman di segmennya, sekaligus memperkuat reputasi Suzuki dalam menghadirkan mobil yang mengutamakan perlindungan pengemudi dan penumpang.
Menyoal fitur, Fronx dibekali fitur keselamatan lengkap di seluruh varian, seperti enam airbag, Electronic Stability Control (ESC), Anti-lock Braking System (ABS), dan Seatbelt Reminder (SBR) untuk semua penumpang.
Selain itu, Suzuki juga menyematkan Pedestrian Protection (PP) serta ISOFIX untuk kursi anak, menjadikan mobil ini ramah untuk keluarga muda.
Fronx dilengkapi teknologi canggih seperti Lane Departure Warning (LDW), Forward Collision Warning (FCW), dan Lane Keep Assist (LKA). Beberapa fitur tambahan juga tersedia secara opsional, termasuk Autonomous Emergency Braking (AEB) City dan Inter-Urban, Blind Spot Detection (BSD), serta Auto High Beam (AHB).
