Livan Smurf: Mobil Listrik Mungil Geely Rp 80 Jutaan

JAKARTA, AVOLTA – Geely melalui merek Livan Auto resmi meluncurkan Livan Smurf, mobil listrik berdesain mungil yang dirancang untuk kebutuhan mobilitas di perkotaan. Kehadiran model ini, bakal membuat persaingan segmen mobil listrik kecil di Tiongkok semakin ketat, terutama melawan Wuling Hongguang Mini EV, Chery QQ Icecream, dan Bestune Pony.
Disitat dari Carnewschina, Livan Smurf tampil dengan gaya kotak kecil yang unik, menonjolkan fascia depan tertutup dan lampu besar yang disebut ‘Forest Spirit Eye’, menciptakan kesan wajah tersenyum.
Port pengisian daya terletak di tengah bagian depan, sementara dari samping terlihat bodi sederhana dengan pilihan warna single tone atau dual tone. Mobil ini juga dilengkapi velg alloy 14 inci bermotif ‘Vibrant Pinwheel’, yang semakin menambah kesan ceria.
Masuk ke bagian dalam, kabin Livan Smurf sederhana namun tetap menarik dengan pilihan warna Sakura Pink, Castle Grey, dan Forest Green. Fitur yang tersedia mencakup setir dua palang, selektor gigi model putar, serta layar sentuh mengambang di bagian tengah. Beberapa detail kecil seperti gantungan praktis di luar kabin turut menambah nilai keunikan mobil ini.
Dari segi dimensi, Livan Smurf memiliki panjang 3.100 mm, lebar 1.558 mm, dan tinggi 1.610 mm, dengan jarak sumbu roda 2.015 mm.
Mobil ini menggunakan baterai Lithium Iron Phosphate (LFP) yang dipadukan dengan motor listrik tunggal bertenaga 30 kW atau setara 40 hp. Kecepatan maksimalnya mencapai 100 km/jam, cukup untuk kebutuhan mobilitas harian di perkotaan.
Harga menjadi daya tarik utama dari Livan Smurf. Mobil listrik ini dipasarkan di bawah 36.000 yuan atau sekitar Rp 81 jutaan, dengan estimasi kapasitas baterai sekitar 17 kWh, dan jarak tempuhnya diperkirakan mencapai 200 km berdasarkan standar CLTC.
