Dongfeng Masuk Eropa, Jual EV Murah Rival Citroen e-C3

WUHAN, AVOLTA – Merek otomotif asal Cina tidak hanya invasi ke Indonesia, melainkan negara-negara di Eropa pun menjadi tujuan. Salah satu yang terbaru, yaitu Dongfeng yang resmi masuk pasar di Benua Biru.

Melansir Autocar, Kamis (22/8/2024), pabrikan yang bermarkas di Wuhan, Cina ini resmi masuk pasar Eropa, khususnya Swiss dengan meluncurkan mobil listrik harga terjangkau, yakni Nammi Box Rp 395 jutaan. EV ini tentunya akan bersaing dengan Citroen e-C3.

Mobil listrik sekilas mirip Wuling Binguo di Indonesia, dibekali motor listrik tunggal berkekuatan 93 dk. Dongfeng menawarkan baterai Nammi Box ini terdiri dari dua pilihan, salah satunya 42,3 kWh yang memberi jarak tempuh 193 mil atau 310 Km menurut perhitungan WLTP.

Bukan sekadar menjual produk, Dongfeng juga berkomitmen membangun pabrik di Eropa, tepatnya di Italia. Sejauh ini pabrikan sedang melakukan negoisasi dengan otoritas Italia mengenai pendirian pabrik tersebut.

Langkah tersebut tentunya dilakukan guna menghindari tarif impor baru Uni Eropa yang mahal terhadap mobil listrik dari Cina.

CATEGORIES
TAGS