Hyundai Ioniq 5 N Resmi Mengaspal di ASEAN

MANILA, AVOLTA – Filipina menjadi negara pertama di kawasan ASEAN yang menjual Hyundai Ioniq 5 N. Crossover berperforma tinggi ini melakoni debutnya dalam ajang Manila International Auto Show (MIAS) 2024 atau bertepatan dengan peluncuran Hyundai Elantra N.
Mengutip Topgear Philippines, Senin (8/4/2024), Ioniq 5 N merupakan langkah awal pabrikan dalam merencanakan elektrifikasi dan berharap akan menghadirkan lebih banyak mobil EV yang dikembangkan oleh divisi performa ini.
Menyoal harga, Hyundai Motor Philippines (HMPH) resmi menjual dengan banderol 4,25 juta peso atau setara dengan Rp 1,19 miliaran.
Sebagai mobil listrik berperforma tinggi, Ioniq 5 N dilengkapi dengan motor listrik ganda yang menghasilkan tenaga sebesar 600 dk dan torsi sebesar 748 Nm. Bahkan, dengan fitur N Grin Boost, angka tersebut bisa meningkat menjadi 641 dk dan torsi 770 Nm.
Dengan daya tersebut, Ioniq 5 N diklaim dapat mencapai kecepatan 0 hingga 100 km/jam dalam waktu sekitar 3,5 detik, dengan kecepatan maksimal mencapai 260 km/jam.
Ioniq 5 N dibekali baterai berkapasitas 84 kWh yang dapat menjelajah hingga 448 km berdasarkan perhitungan WLTP. Dengan fitur pengisian daya ultra-fast charging, mobil listrik ini dapat mengisi daya dari 10 hingga 80 persen hanya dalam waktu 18 menit.
