Honda Berharap Punya Motor Listrik Murah Sejuta Umat

Motor listrik Honda EM1 e:. (IST)

JAKARTA, AVOLTA – PT Astra Honda Motor (AHM) telah resmi meluncurkan, dan menjual dua motor listriknya EM1 e: dan EM1 e: Plus. Jenama berlambang sayap mengepak ini, juga masih memiliki rencana untuk merilis motor listrik baru lagi pada tahun depan.

Hal tersebut, sesuai dengan rencana yang telah diungkapkan oleh pabrikan berlambang sayap mengepak ini sebelumnya, yaitu bakal meluncurkan tujuh motor listrik secara bertahap hingga 2030.

“Ada tujuh model sudah kami umumkan tahun lalu, sambil melihat demand dan pasar seperti apa di sini. Jumlah itu bisa berkembang lebih banyak,” ujar Executive Vice Presiden Director PT AHM, Thomas Wijaya, di Cikarang, disitat dari Tempo, beberapa waktu lalu.

Lanjut Thomas, untuk 2024, pihaknya berencana untuk meluncurkan dua motor listrik. Namun, untuk model apa yang akan dihadirkan, masih belum terungkap lebih detail. “Mudah-mudahan dua model tahun depan,” tegasnya.

Sementara itu, dijelaskan Direktur Pemasaran PT AHM, Octavuanus Dwi Putro, dua sepeda motor listrik selanjutnya akan disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di Tanah Air. Termasuk, untuk harga yang lebih terjangkau, agar semua konsumen bisa membeli dan beralih menggunakan roda dua ramah lingkungan.

“Ya, ditunggu saja. Mohon masukannya saja. Apa yang mesti kita sempurnakan, nanti kami lakukan. kami berharap dan ingin Honda punya motor listrik sejuta umat seperti BeAT,” tukasnya.

CATEGORIES
TAGS